Jumat, 24 Agustus 2012

Resep Cangkuak: Masakan Khas Padang yang Kurang Dikenal

Siapa yang tidak kenal sama rendang, dendeng, gulai ayam, gulai tunjang, gulai kambing khas padang. Hal yang terlintas dipikiran kita saat mendengar masakan padang adalah makanan bersantan kental, daging berlemak yang kaya kolestrol.
Sebenarnya banyak masakan padang yang relatif lebih sehat dan rendah kolestrol. Tapi itulah daya tarik dari masakan padang. Olahan masakan berbumbu kuat dengan daging berlemak.
Ada beberapa masakan yang sehat rendah kolestrol. Ada asam padeh ikan, samba lado uok, cangkuang.
Nah, bicara cangkuak saya ingin berbagi resep barangkali bisa dicoba di dapur anda.
Cangkuak itu menurut cerita nenek saya adalah lauk yang biasa dimakan sama masyatakat umumnya di daerah saya (Padangpanjang) yang populer di jaman penjajahan. Karena bahannya mudah didapat di pekarangan rumah masing-masing. Masakan ini berbahan dasar air tajin.
Bahan:
Kira-kira 1 liter air tajin
Cabe giling halus yang belum digoreng satu sendok makan
5 siung bawang merah iris
2 siung bawang putih iris
1 lembar daun kunyit
2 lembar daun jeruk purut
Beberapa lembar daun ruku-ruku (saya tidak tau bahasa indonesianya apa)
Teri secukupnya
Beberapa pucuk daun talas yang belum mekar
2 bungkus kerupuk kulit
2 buah Kentang (jika mau)
5 buah asam kandis
2 buah tomat iris

Cara membuat:
Campurkan semua bahan dan masak hingga matang.

Mudah kan!!

Tips:
Karena teknologi memasak air saat ini sehingga air tajin sulit didapat. Air tajin bisa diganti air biasa dan dikentalkan dengan satu sendok makan tepung beras.

2 komentar: